
Dewan Pers Independen Lampung Kopdar Di Way Kanan
WAY KANAN (PL) – Formatur Dewan Pers Independen (DPI) Provinsi Lampung adakan rapat diskusi dan Kopdar yang di ikuti seluruh calon anggota kabupaten dan kota untuk yang ke 3 kalinya, acara itu di selenggarakan di Kabupaten Way Kanan, tepatnya di Balai kampung Bumi Baru, Kecamatan Blambangan Umpu, Minggu (10/02/2019).
Menurut Herwandi, Formatur Dewan Pers Independen Lampung, tujuannya di adakan diskusi ini untuk menjalin silaturahmi antara semua anggota yang ada di Kabupaten dan kota provinsi Lampung.
,”supaya terjalin komunikasi yang baik, kami hampir setiap bulannya di adakan pertemuan di setiap kabupaten, dan itu insya allah akan bergulir di Kabupaten atau kota berikutnya,”ujarnya
Masih di katakan Herwandi,”tujuan kali ini sekaligus penyerahan data calon anggota dewan pers independen oleh organisasi yang tergabung dalam Sekber bersama,”tambahnya. (Red)
Klik Gambar
