Aspirasi PublikBERITA TERKINIKabar DesaLAMPUNGLampung Timur

Pengajian Akbar Isra’ Mi’raj 2020, Desa Sidodadi Santuni Belasan Anak Yatim

LAMPUNG TIMUR (Pena Lampung) – Desa Sidodadi menggelar Pengajian Akbar memperingati hari Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad Saw dan Khatmil Qur’an tepatnya di Mushola Babusalam dusun 1, Kecamatan Sekampung, kabupaten Lampung Timur, Sabtu (14/04/2020).

Ketua pelaksana menyampaikan beribu terimakasih terhadap jajaran panitia dan warga yang telah ikut berpartisipasi untuk mensukseskan penyelenggaraan Isra’ Mi’raj 2020.

Slamet nur menyampaikan,”desa Sidodadi khususnya di dusun satu ini yang mana pada kesempatan malam hari ini warganya antusias untuk menghadiri kegiatan isra’ mi’raj, atas nama segenap panitia mengucapkan ribuan terima kasih yang tak terhingga yang telah membantu dalam pelaksanaan kegiatan kami ini dari segi tenaga, pikiran, sehingga dapat terlaksananya kegiatan dimalam hari ini, maka dari itu kami atas nama segenap panitia sekali lagi mengucapkan ribuan terimakasih,”ucapnya

Sementara itu, Kapolsek Sekampung mewakili Forkopincam Sekampung mengingatkan agar Kopdarkamtibmas selalu difungsikan sehingga dapat terciptanya situasi aman, nyaman dan kondusif.

IPTU M. Selamet Riyadi menyampaikan,”tak lupa kami dari polsek sekampung sudah beberapa kali menyampaikan bahwa setiap desa telah dibentuk kopdarkamtibmas, kami hanya berpesan dan menghimbau seluruh warga khususnya desa sidodadi ini dengan dibentuknya pokdarkamtibmas tentunya akan meningkatkan kesadaran kita untuk pelaksanaan tugas khususnya ronda malam,”ujar Kapolsek Sekampung

,”kemudian selanjutnya disampaikan kami berterima kasih kepada al mukarram bapak kyai jamal idrus al syafi’i, mudah-mudahan apa yang menjadi tausiyah beliau nanti akan membawa kita selalu dalam kebaikan, untuk itu tak lupa kami berpesan bahwa mari kita berlomba lomba dalam kebaikan,”lanjut IPTU M. Selamet Riyadi

Kegiatan kerohanian Islam itu sendiri diisi oleh Kiyai Haji Jamal Idrus Al Syafi’i asal Kota Metro, dirinya telah memberikan pengertian dari Isra’ Mi’raj terhadap warga Sidodadi, kecamatan Sekampung, kabupaten Lampung Timur.

KH. Jamal Idrus Al Syafi’i menjelaskan,”secara istilah, Isra adalah perjalanan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam pada suatu malam dari Masjidil Haram di Makkah ke Masjidil Aqsa di Palestina.

سُبْحَانَ الَّذِي أَسْرَى بِعَبْدِهِ لَيْلًا مِنَ الْمَسْجِدِ الْحَرَامِ إِلَى الْمَسْجِدِ الْأَقْصَى الَّذِي بَارَكْنَا حَوْلَهُ لِنُرِيَهُ مِنْ آَيَاتِنَا إِنَّهُ هُوَ السَّمِيعُ الْبَصِيرُ

“Maha Suci Allah, yang telah memperjalankan hamba-Nya pada suatu malam dari Al Masjidil Haram ke Al Masjidil Aqsha yang telah Kami berkahi sekelilingnya agar Kami perlihatkan kepadanya sebagian dari tanda-tanda (kebesaran) Kami. Sesungguhnya Dia adalah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui” (QS. Al-Isra‘: 1)

Mi’raj secara bahasa artinya adalah naik. Secara istilah adalah naiknya Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam ke sidratul muntaha.

Dalam Al Qur’an, mi’raj ini disinggung dalam surat An Najm.

وَلَقَدْ رَآَهُ نَزْلَةً أُخْرَى
عِنْدَ سِدْرَةِ الْمُنْتَهَى
عِنْدَهَا جَنَّةُ الْمَأْوَى
إِذْ يَغْشَى السِّدْرَةَ مَا يَغْشَى
مَا زَاغَ الْبَصَرُ وَمَا طَغَى
لَقَدْ رَأَى مِنْ آَيَاتِ رَبِّهِ الْكُبْرَى

Dan sesungguhnya Muhammad telah melihat Jibril itu (dalam rupanya yang asli) pada waktu yang lain, (yaitu) di Sidratil Muntaha.

Di dekatnya ada surga tempat tinggal, (Muhammad melihat Jibril) ketika Sidratil Muntaha diliputi oleh sesuatu yang meliputinya.

Penglihatannya (muhammad) tidak berpaling dari yang dilihatnya itu dan tidak (pula) melampauinya.

Sesungguhnya dia telah melihat sebahagian tanda-tanda (kekuasaan) Tuhannya yang paling besar.” (QS. An-Najm: 13-18).

Selain menghadirkan Kiyai Haji yang bertausyiah berasal dari kota metro, tampak hadir diantaranya, Kapolsek Sekampung mewakili Forkopincam, IPTU M. Selamet Riyadi, kepala desa Sidodadi, Sukiman, tokoh Agama, tokoh Pemuda serta ratusan Masyarakat desa Sidodadi. Kegiatan itu juga menyantuni belasan anak yatim. (Eri)

Klik Gambar

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button